bkgi. BELITUNG - Jum’at 06/03/2020 Madrasah Aliyah Negeri 1 Belitung (Mansabel) pada Jum’at pagi 06 Maret 2020 menggelar doa bersama dan istighotsah yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas dua belas di ruang serbaguna madrasah. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memohon keridhoan dan kemudahan kepada Yang Maha Kuasa dalam mengikuti dan menyelesaikan ujian akhir madrasah yang akan segera berlangsung.
Istighotsah dan doa bersama berlangsung atas kerja sama pihak madrasah, khususnya OSIS dan Ikaran Remaja Musholla (Irmala) demi menyukseskan UAMBN-BK, UNBK, dan Ujian Akhir Madrasah. Dihadiri oleh seluruh wali kelas XII dan sejumlah dewan guru, acara dibuka langsung oleh Drs. Sarwani selaku kepala madrasah.
Doa bersama diawali dengan penyampaian tausiyah oleh Drs.H.Ucu Sibromilsi yang sengaja diundang untuk memberikan pencerahan serta memimpin doa bersama. Beliau adalah tokoh agama di lingkungan masyarakat yang juga merupakan pegawai di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Belitung.
Dalam tausiyahnya beliau menyampaikan bahwasanya menjalankan ketaatan beribadah harus dengan senang hati dan segala perbuatan baik yang diniatkan lillahita’ala akan menjadi ibadah dan pahala bagi insan yang menjalaninya. Selanjutnya beliau juga memberikan tips agar siswa-siswi Mansabel sukses dalam melaksanakan ujian. Pertama, harus maksimal dalam menerima pelajaran dan mengulas kembali pelajaran sebagai mana maksimalnya seorang guru dalam mengajar siswa-siswinya, Kedua, doa harus selalu mengiringi dalam setiap perbuatan, jangan pernah berhenti berdoa dan minta didoakan. Ketiga, berserah diri kepada Allah SWT. selanjutnya beliau memimpin doa bersama dengan khusyu dan khidmat.
Seluruh siswa-siswi kelas XII Mansabel mendengarkan tausiyah dan mengikuti doa bersama dengan khidmat hingga selesai. Bahkan beberapa orang diantara mereka terlihat menangis haru saat mengikuti lantunan sholawat dan doa.
Usai doa bersama seluruh siswa-siswi saling bersalaman dan bermaafan. dilanjutkan dengan bersalaman dan meminta maaf kepada seluruh guru serta pegawai yang ada di madrasah.
Semoga dengan adanya doa bersama, Mansabel diberikan kelancaran dalam pelaksanaan ujian dan seluruh siswa mansabel dimudahkan dalam melaksanakan serta mengerjakan soal ujian. Aamin. demikian dituturkan oleh Ibu Sumiati S.Ag selaku Pembina Irmala yang juga ikut mengatur jalannya acara hingga selesai.(Meri/rma)